Ruang smart meeting atau smart meeting room sudah tak asing lagi terdengar. Tak hanya kantor pemerintahan yang menggunakan ruang meeting ini, bahkan rata-rata perkantoran swasta yang sudah memakainya. Oleh sebab itu, konsep meeting room yang berbasis teknologi audio visual laris sekarang ini, apalagi dengan adanya pandemi Covid-19. Tak hanya dapat ciptakan suasana kerja baru, antar pekerja pun bisa terhubung dengan mudah meskipun beda kantor atau jarak.
Alat-Alat di Smart Meeting Room
Idealnya, sebuah ruang smart meeting harus memiliki sejumlah peralatan, baik itu smart meeting room untuk ruangan kecil maupun besar, seperti:
- Sistem presentasi tanpa kabel. Peralatan dengan teknologi yang satu ini memang khusus dirancang untuk desain meeting room dan ruang konferensi. Sistem presentasi tanpa kabel akan membuat desain ruangan bisa tampak lebih rapi dan tanpa tampak jalur kabelnya.
- Smart whiteboard. Papan tulis yang manual dengan memakai spidol sudah digantikan smart whiteboard, yang mana teknologi ini lebih memastikan diskusi jadi lebih efektif.
- Mikrofon serta video conference set. Salah satu ciri dari ruang smart meeting adalah ada alat video conference set, karena berfungsi untuk memudahkan dalam komunikasi dan diskusi jarak jauh.
- Kontrol sistem terintegrasi. Sebuah alat ini untuk melakukan kontrol dari semua kumpulan alat audio visual yang berada di ruang meeting, seperti proyektor, LED display, sistem presentasi, audio mixer, dan alat-alat otomatis yang lainnya.
Teknologi akan membuat meeting room bisa tingkatkan kinerja serta kolaborasi karyawan di dalam bekerja serta lebih efektif. Menerapkan konsep ruangan smart meeting sekarang ini sudah seperti jadi kewajiban beberapa perusahaan untuk dukung bisnisnya lebih berkembang.
Alasan Memakai Smart Meeting Room
Ada banyak keuntungan yang bisa Agan dapatkan dari memakai smart meeting room untuk ruangan kecil maupun besar. Keuntungan-keuntungan itu jugalah yang menjadi alasan banyak perusahaan menggunakan ruang smart meeting. Berikut ini sejumlah alasan menggunakan ruangan smart meeting.
- Produktivitas yang Terjaga
Ruang smart meeting menjamin produktivitas para peserta meeting untuk selalu terjaga dengan dukungan fitur-fitur yang memudahkan kolaborasi.
- Keamanan yang Terjamin
Ruang smart meeting adalah salah satu rangkaian smart office yang punya keamanan tinggi di dalam menjaga aset dan juga data pribadi para peserta meeting.
- Mudah Dipakai
Ruangan smart meeting mempunyai ekosistem IoT yang terintegrasi, sehingga akan memungkinkan aktivitas meeting berlangsung secara praktis, mengingat komponennya mudah sekali untuk dipakai.
- Tanpa Sentuhan atau Touchless
Kehadiran dari ruangan smart meeting pun akan menjaga kesehatan para karyawan karena dibekali dengan teknologi tanpa sentuh atau touchless melalui perangkat yang diakses dari hanya satu platform.
Ternyata smart meeting room untuk ruangan kecil maupun besar cukup penting bagi beberapa perusahaan saat ini. Bahkan karena itu, sejumlah perusahaan sudah mulai menggunakannya dan mengadakannya di kantor. Dilengkapi dengan teknologi IoT, ruangan smart meeting membantu produktivitas karyawan meningkat.